Kebakaran di Loktuan Hanguskan Ruko di Pos 7, Api Menjalar ke Rumah Sebelah
Kaltim,Akurasi.id – Bontang – Kebakaran terjadi di pinggir Jalan Kapal Pinisi Samping Pos 7 Loktuan. Api melahap satu ruko kemudian menjalar ke rumah di sebelahnya. Minggu (7/7/24), malam.
Dari pantauan media ini, sekitar jam 21.00 Wita asap membung tinggi di salah satu ruko di pinggir jalan tersebut. Warga sudah mencoba menggedor pintu ruko tersebut. Namun, pemilik rumah sedang tidak ada.
“Kejadian nya sekitar jam 21.00 Wita, api awalnya muncul dari ruko. Kemudian menjalar ke rumah sebelahnya, pemilik ruko sudah digedor warga ternyata tidak ada orang, selang lima menit unit pemadam loktuan datang,” Ucap Zainal, salah satu saksi mata yang berada di Lokasi.
Saat berita ini diterbitkan pemadam masih berusaha memadamkan api yang sudah menjalar. (*)
Penulis: Dwi Kurniawan Nugroho
Editor: Redaksi Akurasi.id