Rabu , Januari 22 2025
Siap Jadi Sekolah Imbas, SDN 001 Bontang Utara Terus Terapkan Metode Sekolah Penggerak
SDN 001 Bontang Utara. (Rae/Akurasi.id)

Siap Jadi Sekolah Imbas, SDN 001 Bontang Utara Terus Terapkan Metode Sekolah Penggerak

Loading

Sekretaris Disdikbud Bontang Saparudin menyampaikan pihaknya sangat mendukung langkah SDN 001 Bontang Utara dalam melanjutkan metode Sekolah Penggerak. Menurutnya, komitmen seperti ini sangat penting untuk mendorong sekolah-sekolah lain agar lebih berani berinovasi dalam meningkatkan mutu pendidikan.

Kaltim.akurasi.id, Bontang – Meskipun masa program Sekolah Penggerak berakhir pada 2024, SDN 001 Bontang Utara tetap berkomitmen melanjutkan metode pembelajaran yang telah dijalankan selama beberapa tahun terakhir.

Sebagai salah satu sekolah penggerak, SDN 001 Bontang Utara ini siap menjadi contoh bagi sekolah lain melalui penerapan metode Sekolah Penggerak dan menciptakan sekolah imbas. Untuk diketahui, sekolah imbas merupakan sekolah yang berada disekitar sekolah model, yang menjadi sasaran imbasan dari pengembangan sekolah model.

Kepala SDN 001 Bontang Utara Yani Astutik menegaskan bahwa sekolahnya terus mengaplikasikan metode Sekolah Penggerak bahkan setelah program resmi berakhir. Ia berkomitmen untuk tidak hanya mempertahankan kualitas yang ada, tetapi juga berbagi dengan sekolah-sekolah lain.

Jasa SMK3 dan ISO

“Kami ingin menjadi sekolah imbas, yang memberikan inspirasi dan mendukung sekolah lain dalam mengimplementasikan metode ini,” ungkapnya kepada media ini.

Sebagai langkah nyata, ia menekankan pentingnya memantapkan sumber daya manusia (SDM) melalui berbagai pelatihan, bimtek, dan komunitas belajar (kombel). Dengan kombinasi ini, guru diharapkan mampu terus meningkatkan kompetensinya dan berbagi pengalaman dengan sekolah lain.

Ia ingin memastikan, pengalaman dan ilmu yang mereka dapatkan selama menjadi sekolah penggerak dapat menular ke sekolah-sekolah lain di Kota Taman -julukan Bontang-.

Kombel menjadi salah satu pilar utama yang diterapkan di SDN 001 Bontang Utara. Melalui kombel, guru dan tenaga kependidikan dapat bertukar pengetahuan serta saling membantu dalam memecahkan masalah terkait penerapan Kurikulum Merdeka.

Baca Juga  Berikut Pengumuman Hasil Akhir Seleksi CPNS Pemkot Bontang Tahun Anggaran 2024

“Kombel memungkinkan guru untuk berbagi solusi dari pengalaman mereka masing-masing. Sehingga kesulitan dalam mengimplementasikan kurikulum dapat diminimalisir,” kata Yani.

Sementara itu, Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Bontang Saparudin, mewakili Kepala Disdikbud Bambang Cipto Mulyono, menyampaikan, pihaknya sangat mendukung langkah SDN 001 Bontang Utara dalam melanjutkan metode Sekolah Penggerak.

Menurutnya, komitmen seperti ini sangat penting untuk mendorong sekolah-sekolah lain agar lebih berani berinovasi dalam meningkatkan mutu pendidikan.

“Kami mengapresiasi upaya SDN 001 yang terus maju, meski masa sekolah penggerak telah selesai. Ini menunjukkan bahwa pendidikan yang berkualitas bisa terus berlangsung tanpa bergantung pada program tertentu,” ungkap Saparuddin.

Saparuddin juga menambahkan, Disdikbud Bontang siap memberikan dukungan penuh kepada sekolah-sekolah yang ingin menjadi sekolah imbas, mengikuti jejak SDN 001 Bontang Utara.

“Kami akan mendorong kolaborasi antar sekolah sehingga metode yang sudah terbukti berhasil ini bisa tersebar luas dan diterapkan di lebih banyak sekolah di Bontang,” katanya.

Lebih jauh, Saparuddin menyebut bahwa dengan adanya sekolah-sekolah yang berperan sebagai sekolah imbas, Disdikbud berharap akan tercipta ekosistem pendidikan yang lebih inklusif dan inovatif.

Dinas yang membidangi pendidikan tersebut, berharap semakin banyak sekolah yang tidak hanya mengikuti arus, tetapi juga menciptakan perubahan nyata dalam dunia pendidikan di Bontang.

“SDN 001 merupakan salah satu contoh yang baik, dan kami berharap lebih banyak sekolah yang terlibat,” tutupnya. (adv/disdikbudbontang/rae/uci)

Penulis: Rae
Editor: Suci Surya Dewi

cek juga!

Banjir Rob

Banjir Rob dan Jalan S. Parman: Pemkot Bontang Masih Tunggu Duit, Sabar Ya!

Pemkot Bontang belum dapat memastikan penanganan banjir rob dan pemangkasan Jalan S. Parman karena belum …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

.pvc-stats-icon { display: none !important; } .single-post-thumb { display: inline !important; } .advads-edit-appear { display: none !important; } .advads-edit-bar { display: none !important; } #sidebar { display: none !important; } .widget { display: none !important; } .widget-container { display: none !important; } .widget { clear: both; margin-bottom: 25px; display: none !important; } #sidebar .widget-container { display: none !important; } .iklan_dalamteks { display: none !important; }