Dengan amanah yang kembali ia dapatkan, Nursalam berkomitmen akan fokus mendorong Kota Bontang dalam meningkatkan PAD Bontang.
Kaltim.akurasi.id, Bontang – Dilantik kembali menjadi Anggota DPRD Bontang pada Kamis (15/8/2024), Nursalam bertekat ingin meningkatkan Penghasilan Asli Daerah (PAD) Kota Bontang. Diketahui, Nursalam telah menjadi anggota dewan sejak tahun 2009 silam dan selalu terpilih saat pemilihan legislatif (pileg).
Kepada awak media ini, Politisi Partai Golongan Karya (Golkar) itu mengatakan, pencapaiannya tersebut merupakan hasil dari sikap konsistensinya dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat Kota Bontang secara umum. Terkhusus wilayah khusus yang ia wakili, yakni Bontang Selatan.
“Sangat bersyukur tentunya kembali dipercayakan oleh masyarakat kembali duduk untuk memperjuangkan aspirasi mereka,” ungkapnya kepada wartawan Akurasi.id, Kamis (15/8/2024).
Dengan amanah yang kembali ia dapatkan, Nursalam berkomitmen akan fokus mendorong Kota Bontang dalam meningkatkan Pendapat Asli Daerah (PAD).
“Salah satu visi kita kedepan ada meningkatkan PAD Bontang. Karena sampai sekarang kan udah cukup baik tapi masih perlu ditingkatkan,” ucapnya.
Atas dasar tersebut, Nursalam ingin agar dirinya tetap ditempatkan pada komisi II sesuai dengan tujuannya. “Kalau masalah PAD ya tentunya di komisi II,” katanya.
Menurutnya kenaikan PAD Kota Bontang sudah cukup taham, namun ia ingin nantinya ada upaya yang lebih efektif terkait hal itu. Hal itu pastinya dilakukan dengan bekerjasama dengan pemerintah untuk membuka potensi-potensi baru yang bisa menyumbangkan PAD
“Pastinya bersama pemerinta nanti kita kaji lagi, dimana sumber pendapatan darrah yang bisa dimaksimalkan lagi,” pungkasnya. (adv/dprdbontang/nur/uci)
Penulis: Nuraini
Editor: Suci Surya Dewi