Kamis , Februari 13 2025
Realisasi APBD Kaltim 91,61 Persen, Berikut Tiga SKPD dengan Capaian Terendah
Kepala BPKAD Kaltim, Ahmad Muzakkir, ketika diwawancarai. (Yasinta Erikania Daniartie/Akurasi.id)

Realisasi APBD Kaltim 91,61 Persen, Berikut Tiga SKPD dengan Capaian Terendah

Loading

Realisasi APBD Kaltim saat ini mencapai 91,61 Persen, dengan tiga SKPD capaian realisasi tidak mencapai 80 persen.

Kaltim.akurasi.id, Samarinda – Mengakhiri tahun anggaran 2024, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Timur (Kaltim) sudah merealisasikan anggaran sebesar 91,61 persen. Dalam kata lain, sebesar Rp20,335 triliun sudah terserap dari total anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) 2024 sebesar Rp22,198 triliun.

Namun, penghitungan realisasi tersebut belum angka final. Lantaran Pemprov Kaltim masih melakukan audit, setelah pelaksanaan rekonsiliasi yang direncanakan selesai pada minggu ke-2 Januari 2025.

Kepala Badan Pengelola Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kaltim, Ahmad Muzakkir mengatakan, jika penyerahan laporan keuangan satuan kerja perangkat daerah (SKPD) dilakukan pada 24 Januari 2025. Sementara laporan keuangan badan layanan umum daerah (BLUD) diserahkan pada 31 Januari 2025.

Jasa SMK3 dan ISO

“Untuk hasil final akan ditetapkan oleh pihak eksternal atau BPK (Badan Pemeriksa Keuangan, red) setelah dilakukan audit,” terangnya kepada wartawan media Akurasi.id saat dihubungi melalui seluler, Senin (13/1/2025).

Ia menyampaikan, jika semua instansi yang berada di bawah lingkup Pemprov Kaltim sudah merealisasikan anggaran mereka. Kendati demikian masih ada tiga instansi yang serapannya masih di bawah 80 persen.

Tiga SKPD dengan Realisasi Terendah

Tiga 3 SKPD terendah dimulai dari biro ekonomi sebesar 50,84 persen, dinas energi dan sumber daya mineral (ESDM) sebesar 68,12 persen dan biro rrganisasi sebesar 73,74 persen. Sementara untuk SKPD lainnya penyerapan di atas 80 persen.

“Terkait sisa anggaran yang belum direalisasikan bisa dikonfirmasi langsung ke SKPD terkaitnya,” sambung Muzakkir.

Sementara itu, berdasarkan hasil audit dari BPK RI Perwakilan Provinsi Kaltim 25 Januari-23 Februari 2024. Dilanjutkan dengan pemeriksaan terinci pada 7 Maret-5 April 2024. Diketahui jika realisasi pendapatan Kaltim tahun 2023 ditargetkan sebesar Rp18,69 triliun, terealisasi Rp17,75 triliun atau 94,93 persen.

Baca Juga  Proyek Jalan Samarinda Dapat Sorotan, Abdul Giaz Tuding PUPR Buang Anggaran

Pendapatan tersebut terdiri dari pendapatan asli daerah (PAD) Rp10,33 triliun dari target Rp9,24 triliun (111,78 persen). Pendapatan transfer Rp7 triliun dari target Rp9,36 triliun (74,78 persen). Dan lain-lain pendapatan daerah yang sah sebesar Rp409,02 miliar dari target Rp83,01 miliar (492,99%).

Berikutnya realisasi belanja daerah sebesar Rp19,72 triliun dari target Rp21,64 triliun. Terdiri dari belanja operasi sebesar Rp8,26 triliun dari target Rp8,98 triliun (91,97 persen).

Belanja modal Rp5,02 triliun dari target Rp5,71 triliun. Belanja tak terduga disiapkan Rp380,07 miliar, terealisasi Rp50,44 miliar (13,27 persen). Belanja transfer direncanakan sebesar Rp6,56 triliun dan terealisasi Rp6,38 triliun (97,23 persen).

Kemudian realisasi pembiayaan daerah terdiri dari dua, penerimaan pembiayaan dan pengeluaran pembiayaan.

Dengan realisasi penerimaan pembiayaan tahun 2023 sebesar Rp6,62 triliun berasal dari sisa lebih perhitungan anggaran (SiLPA) tahun 2022. Sedangkan pengeluaran pembiayaan sebesar Rp3,67 triliun merupakan penyertaan modal. (*)

Penulis: Yasinta Erikania Daniartie
Editor: Devi Nila Sari

cek juga!

Pendidikan Gratis

Jalan Panjang Janji Pendidikan Gratis Rudy-Seno

DPRD Kaltim memastikan program pendidikan gratis dari jenjang SMA hingga S3 tetap dikawal. Namun, realisasinya …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

.pvc-stats-icon { display: none !important; } .single-post-thumb { display: inline !important; } .advads-edit-appear { display: none !important; } .advads-edit-bar { display: none !important; } #sidebar { display: none !important; } .widget { display: none !important; } .widget-container { display: none !important; } .widget { clear: both; margin-bottom: 25px; display: none !important; } #sidebar .widget-container { display: none !important; } .iklan_dalamteks { display: none !important; }