Senin , Juli 21 2025

Pendirian Institut Seni dan Budaya Indonesia Kaltim Dapat Lampu Hijau

Loading

Pendirian Institut Seni dan Budaya Indonesia Kaltim Dapat Lampu Hijau
Asisten 1 Setprov Kaltim Jauhar Efendi saat melakukan pertemuan dengan ISI Yogyakarta. (Istimewa)

Pendirian Institut Seni dan Budaya Indonesia Kaltim dapat lampu hijau. Jauhar menyebut, telah berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait. Agar proses keberlanjutan ISBI Kaltim dapat segera terlaksana.

Akurasi.id, Samarinda – Rencana pendirian Institut Seni dan Budaya Indonesia (ISBI) Kaltim yang sudah diperjuangkan sejak Tahun 2012, mendapatkan lampu hijau dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemenrisdiktek) Republik Indonesia.

Hal ini disampaikan Asisten 1 Setprov Kaltim Jauhar Efendi pada Kamis, (21/10/2021). Dikatakan mantan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kaltim itu, kunjungannya ke Kota Pelajar dalam rangka mewakili Setprov Kaltim dalam pertemuan dengan Rektor Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta.

Adapun pertemuan itu dalam rangka perpanjangan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Pemprov Kaltim dengan ISI Yogyakarta.

“Selain perpanjangan PKS antara Setprov Kaltim dengan Pembantu Rektor I ISI Yogyakarta, kami juga membahas tentang masa depan rintisan ISBI Kaltim,” kata Jauhar.

Lebih lanjut, dikatakannya, Rektor ISI Yogyakarta M Agus Burhan juga telah berkomitmen dalam proses pendirian ISBI Kaltim. Hanya saja, hingga kini belum ada persetujuan.

“Naskah akademik, amdal dan lain-lain juga telah dipersiapkan. Namun demikian usai Focus Group  Discussion (FGD) di Tenggarong pada 27 September 2021 lalu yang dibuka Wagub, telah ada perkembangan positif,” terangnya.

Baca Juga  PUPR Samarinda Tak Bisa Bertindak Banyak, Drainase PM Noor Masuk Wilayah Kerja Pemprov

Untuk itu, diperlukan Task Force (yang terdiri atas perwakilan ISI Yogyakarta dan perwakilan Pemprov Kaltim) guna menyiapkan langkah-langkah strategis, karena dokumen naskah akademik dll sudah tidak sesuai lagi dengan kondisi terkini. Termasuk dukungan penganggaran.

“Beberapa hambatan dan keluhan juga disampaikan oleh Rektor dan jajaran ISI untuk diperbaiki di masa yang akan datang. Surat Gubernur ke Mendikbud untuk memohon pendirian ISBI Kaltim juga sudah siap dan sudah ditandatangani,” ujarnya.

Berkaitan dengan hasil pertemuan tersebut, Jauhar menyebut, telah berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait. Agar proses keberlanjutan ISBI Kaltim dapat segera terlaksana.

Baca Juga  Dituding Langgar Prosedur, Gereja Toraja Tantang Pihak Penolak Tunjukkan Bukti

“Usai pertemuan saya juga sudah menghubungi pejabat Pemkab Kukar dan Bu Hetifah untuk melakukan langkah-langkah ke depan, karena waktunya sudah sangat mepet,” pungkasnya. (*)

Penulis: Devi Nila Sari

Editor: Rachman

cek juga!

Buka Lomba Inovasi Daerah, Pemkab PPU Dukung Kreativitas dan Inovasi

Buka Lomba Inovasi Daerah, Pemkab PPU Dukung Kreativitas dan Inovasi

Pemkab PPU berkomitmen mendorong inovasi dan kreativitas dalam administrasi pemerintahan. Serta meningkatkan efektivitas dan efisiensi …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

.pvc-stats-icon { display: none !important; } .single-post-thumb { display: inline !important; } .advads-edit-appear { display: none !important; } .advads-edit-bar { display: none !important; } #sidebar { display: none !important; } .widget { display: none !important; } .widget-container { display: none !important; } .widget { clear: both; margin-bottom: 25px; display: none !important; } #sidebar .widget-container { display: none !important; } .iklan_dalamteks { display: none !important; } #iklan-dpmptsp { display: none !important; }