Pesan Pj Gubernur Kaltim untuk Paser, Optimalkan Potensi Daerah untuk IKN

Devi Nila Sari
2 Min Read
Foto bersama Pj Gubernur Akmal Malik dan Bupati Paser Fahmi Fadli. (Dok Pemprov Kaltim)

Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik minta Kabupaten Paser sebagai wilayah penyangga IKN untuk optimalkan potensi daerahnya. Guna mendukung pembangunan IKN.

Kaltim.akurasi.id, PaserPj Gubernur Kaltim Akmal Malik menyampaikan bahwa visi besar Presiden Joko Widodo memindahkan ibu kota negara (IKN) ke Kalimantan Timur. Yaitu, untuk mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. Dengan memindahkan ibu kota negara dan mengubah konsep Jawa sentris menjadi Indonesia sentris.

Provinsi Kaltim yang berada di tengah-tengah kepulauan Indonesia. Dinilai menjadi pilihan paling strategis untuk lokasi IKN yang baru. Oleh karena itu, usai penetapannya, pembangunan di Kaltim pun mulai dikebut.

Berkenaan dengan itu, Akmal Malik berpesan, agar daerah-daerah yang penjadi lokasi penyangga IKN, salah satunya Kabupaten Paser, mulai berkaca. Agar dapat menilai potensi dan kekurangan yang dimiliki untuk memberikan berkontribusi besar dalam pembangunan IKN.

“Saya mengajak mari kita semua berkaca dulu agar kita tahu sejauh mana kita bisa mengoptimalkan kontribusi kita untuk IKN. Apa yang kita miliki dan apa yang sudah kita lakukan,” tuturnya dalam ramah tamah dengan jajaran Pemerintah Kabupaten Paser di Hotel Kriyad Sadurengas Tanah Grogot, Sabtu (18/11/2023) malam.

Bupati Fahmi Harap Pj Gubernur Kembali Berkunjung ke Paser

Bupati Paser Fahmi Fadli berterima kasih atas kehadiran Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik ke kabupaten. Yang dikenal dengan semboyannya “Olo Manin Aso Buen Si Olo Ndo” (masa depan harus lebih baik dari sekarang).

“Kami berterima kasih sekali karena pak gubernur memenuhi janjinya untuk datang ke Paser. Kepercayaan kami di sini, siapa pun yang sudah ke sini, insyaallah akan berkali-kali ke sini,” ucap Fahmi Fadli.

“Insyaallah beliau juga akan hadir pada ulang tahun Kabupaten Paser 29 Desember nanti. Ini agak sedikit memaksa pak gubernur,” canda Bupati Fahmi Fadli disambut applaus para camat dan kepala desa yang hadir malam tadi.

Tampak mendampingi Asisten Pemerintahan dan Kesra Syirajuddin, Kepala Bapenda Kaltim Ismiati dan Kepala Dinas Pangan Tanaman Pangan dan Hortikultura Kaltim Siti Farisyah Yana. (adv/diskominfokaltim/sul/ky/dns)

Penulis: Pewarta
Editor: Devi Nila Sari

Share This Article
Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *