Kaltim.akurasi.id, Samarinda – Gubernur Kalimantan Timur, Rudy Mas’ud, resmi memimpin Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI) periode 2025-2029. Penetapan itu dilakukan secara aklamasi dalam Musyawarah Nasional (Munas) APPSI VII di Hotel Borobudur, Jakarta, Kamis (23/10/2025) lalu.
Rudy menegaskan bahwa gebrakan utamanya sebagai ketua APPSI yakni mendorong sinergi dan kerja sama yang lebih kuat antara pemerintah provinsi dan pusat. Fokusnya bukan sekadar pada pelaksanaan kegiatan rutin pemerintahan, tetapi pada pembangunan yang berkeadilan dan berbasis karakteristik daerah.
“Setiap provinsi memiliki tantangan dan karakteristik berbeda. Ada yang kepulauan, ada yang luas tapi penduduknya sedikit, ada yang padat penduduk, dan ada yang kaya sumber daya alam seperti batu bara, minyak, CPO, emas, pasir, hingga timah. Semua perbedaan ini perlu disinergikan,” ujar Rudy.
Ia menekankan, APPSI di bawah kepemimpinannya tidak boleh hanya menjadi forum seremonial atau tempat berbagi pengalaman antardaerah. Lebih dari itu, organisasi ini harus menjadi jembatan strategis antara daerah dan pusat dalam menyusun kebijakan nasional yang menyentuh kepentingan publik di seluruh wilayah Indonesia.
Rudy juga menyoroti pentingnya peran aktif pemerintah provinsi dalam proses perencanaan nasional, termasuk penyusunan APBN, Dana Alokasi Umum (DAU), Transfer ke Daerah (TKD), hingga Dana Bagi Hasil (DBH).
Baca Juga
Menurutnya, daerah tidak boleh hanya menjadi “penikmat” hasil kebijakan pusat, tetapi turut memberi masukan agar kebijakan yang dihasilkan lebih tepat sasaran dan berkeadilan.
“Tujuan kita sederhana, agar pembangunan nasional berjalan berimbang. Daerah harus punya suara dalam menentukan arah kebijakan yang berdampak langsung bagi rakyat,” tegasnya. (*)
Penulis: Muhammad Zulkifli
Editor: Suci Surya Dewi