Arfan Gunakan Dana Aspirasi untuk Pengembangan SDM Kutai Timur

Devi Nila Sari
3 Views
Wakil Ketua 2 DPRD Kutim, Arfan. (Istimewa)

Menurut Wakil Ketua 2 DPRD Kutim Arfan, penggunaan dana aspirasi untuk pelaksanaan uji kompetensi sangat tepat sasaran. Sebab, dapat meningkatkan kompetensi SDM Kutai Timur.

Kaltim.akurasi.id, Sangatta – Pengembangan kualitas sumber daya manusia (SDM) di Kabupaten Kutai Timur terus menjadi perhatian DPRD Kutai Timur. Berbagai upaya pun terus dilakukan, dari memberikan dorong secara moril, melalui legislasi, hingga memanfaatkan dana aspirasi yang dimiliki.

Seperti yang dilakukan oleh Wakil Ketua 2 DPRD Kutim, Arfan. Ia tak henti-hentinya menyalurkan dana aspirasinya untuk peningkatan kompetensi SDM Kutim.

Dimana, kali ini dana aspirasi tersebut diperuntukkan bagi Uji Kompetensi Lembaga Sertifikasi Profesi Pengamanan Nusantara Skema Gada Nusantara. Kegiatan yang berlangsung sealam dua hari tersebut, dimulai dari 9-10 November 2023.

Menurutnya, penggunaan dana aspirasi untuk peningkatan SDM merupakan hal yang tepat. Hal tersebut ia sampaikan usai melihat berapa banyak masyarakat yang mengikuti pelatihan dimaksud.

Bahkan, karena sangat memperhatikan kemajuan SDM Kutim. Ia memastikan, bakal menambahkan dana tersebut agar dapat membantu lebih banyak masyarakat.

“Ke depannya, pesertanya harus se-Kutai Timur. Saya pun siap untuk hal anggaran,” tegas Arfan saat ditemui awak media, belum lama ini.

Ia mengungkapkan, sangat mendukung pelatihan ini. Sebab, selama menjadi perwakilan rakyat, selalu mendengar keluhan warga yang memang ingin mendapatkan sertifikasi keamanan ini. Oleh karena itu, Arfan berharap para peserta yang sudah lulus bisa langsung bekerja sesuai dengan keilmuan yang didapat.

“Saya garda terdepan, jika ada perusahaan bilang lulusan ini tak ada pengalaman dan sebagainya,” ujarnya.

Arfan berpesan kepada para peserta, agar memanfaatkan momen ini. Kemudian setelah lulus bisa menjadi kebanggaan keluarga. Selanjutnya tunjukkan kinerja terbaik kepada perusahaan.

“Program ini harus selalu ada di Kabupaten Kutai Timur. Satpam ini sangat diperlukan dan menjadi kebutuhan di setiap  perusahaan,” tutupnya. (adv/dprdkutim)

Penulis: Pewarta
Editor: Devi Nila Sari

Share This Article
Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *