Berkat Peningkatan Mutu Pendidikan, SMPN 9 Bontang Raih Apresiasi Rp35 Juta

Suci Surya
33 Views

Dana BOS Kinerja senilai Rp35 juta yang diterima SMPN 9 Bontang dimanfaatkan sepenuhnya untuk peningkatan kualitas pendidikan, terutama untuk pengembangan kompetensi guru dan tenaga pendidikan.

Kaltim.akurasi.id, Bontang – Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 9 Bontang mendapatkan apresiasi berupa dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Kinerja senilai Rp35 juta dari pemerintah. Kepala SMPN 9 Bontang, Lilyn Indriyawati, mengungkapkan jika penghargaan ini diraih atas peningkatan mutu pendidikan sekolah yang sesuai dengan target pemerintah.

Lilyn menjelaskan, pencapaian tersebut tidak terlepas dari implementasi program coaching and mentoring berbasis kelompok (kombel) yang telah berjalan efektif selama satu tahun terakhir. Program ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan mengatasi permasalahan pendidikan di sekolah dengan solusi yang sistematis.

“Kombel ini kita jalankan sebagai upaya untuk meningkatkan mutu pendidikan. Setiap awal tahun, kami mengevaluasi data rapor pendidikan, baik dari siswa, guru, maupun orang tua. Data ini menjadi acuan untuk menentukan peta kebutuhan dan langkah strategis yang akan diambil,” jelasnya kepada media ini beberapa waktu lalu.

Hasil analisis rapor pendidikan menunjukkan, literasi siswa menjadi salah satu aspek yang perlu ditingkatkan. Sebagai langkah konkret, pihak sekolah melibatkan berbagai narasumber, seperti ahli literasi dari perpustakaan daerah serta psikolog untuk penguatan sosial emosional.

Pun sekolah yang berada di Guntung tersebut ingin siswa dan guru mendapatkan pembelajaran yang berdampak nyata, sehingga mereka bisa terus berkembang.

Dana BOS Kinerja senilai Rp35 juta yang diterima sekolah dimanfaatkan sepenuhnya untuk peningkatan kualitas pendidikan, terutama untuk pengembangan kompetensi guru dan tenaga pendidikan. Selain itu, program ini juga melibatkan siswa agar manfaatnya dapat dirasakan secara menyeluruh.

“Kami melibatkan siswa dalam berbagai program literasi dan pengembangan karakter. Tujuannya adalah agar mereka lebih siap menghadapi tantangan pendidikan di masa depan,” sebutnya.

Program itu mendapatkan respons positif dari berbagai pihak, termasuk para guru yang merasa mendapatkan ilmu baru dari pelatihan dan bimbingan teknis. Lilyn menegaskan, pengalaman yang didapatkan guru akan diteruskan kepada rekan sejawat, sehingga manfaatnya lebih meluas.

Terpisah, Sekretaris Disdikbud Bontang, Saparuddin, mengapresiasi capaian SMPN 9 yang mampu meningkatkan mutu pendidikan secara signifikan. Kata dia, pencapaian tersebut menjadi contoh positif bagi sekolah lain.

Selain itu, kolaborasi antara pihak sekolah, guru, dan siswa harus terus diperkuat untuk memastikan keberhasilan program-program peningkatan mutu.

“Program berbasis evaluasi data seperti yang dilakukan SMPN 9 Bontang merupakan langkah tepat untuk meningkatkan kualitas pendidikan secara berkelanjutan,” pungkasnya. (adv/disdikbudbontang/rae/uci)

Penulis: Rae
Editor: Suci Surya Dewi

Share This Article
Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Menu Vertikal
Menu Sederhana
#printfriendly .related-sec { display: none !important; } .related-sec { display: none !important; } .elementor-2760 .elementor-element.elementor-element-0f8b039 { --display: none !important; } .elementor-2760 { display: none !important; }