Disdikbud Kaltim Pastikan Tidak Ada Guru yang Dirumahkan

Devi Nila Sari
55 Views

Disdikbud Kaltim pastikan tidak ada guru yang dirumahkan. Menyusul turunnya kebijakan penghapusan tenaga honorer.

Kaltim.akurasi.id, SamarindaDinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kalimantan Timur (Kaltim) memastikan tidak ada guru yang diberhentikan. Meskipun pemerintah pusat mengeluarkan kebijakan penghapusan tenaga honorer.

Kepala yang Disdikbud Kaltim, Armin mengatakan, jika hal ini merupakan komitmen Pemprov Kaltim dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Di sisi lain, tenaga pendidik yang berada di jenjang SMA, SMK, dan SLB masih merupakan kewenangan pemerintah provinsi. Inisiatif ini merupakan bagian untuk menyukseskan visi Kaltim Sukses Menuju Generasi Emas.

“Kami tidak ada merumahkan guru. Untuk kewenangan kami, SMA, SMK, tidak ada guru yang dirumahkan. Itu kebijakan dari provinsi,” tegasnya di Samarinda.

Dikatakannya, jika saat ini Kaltim memiliki 700 guru pengganti. Dengan daerah penyumbang terbanyak berasal dari Samarinda, Kukar, dan Balikpapan.

Skema guru pengganti ini dilakukan untuk mengisi kekosongan tenaga pendidik yang masih jauh dari kata cukup. Apalagi setiap tahunnya ada puluhan hingga ratusan guru yang pensiun.

Adapun pembayaran gaji tenaga pendidik pengganti melalui dana bantuan operasional satuan pendidikan (BOSP). Apabila dana ini belum cair, maka dikatakannya, sekolah dapat mengupayakan pembayaran gaji melalui dana dari pusat yaitu bantuan operasional sekolalah nasional (BOSNAS).

Namun, ia pun tak menampik jika terdapat sekolah kecil yang tidak bisa melakukan hal ini. Ia pun merasa prihatin atas kondisi tersebut.

“Karena itu, kami di pihak provinsi sebenarnya sangat merasa tidak nyaman dengan kondisi para guru kita saat ini. Namun bagaimanapun, kami tetap berusaha mencari solusi. Yang terpenting, pekerjaan mereka sejak Januari tetap akan dibayar. Bukan berarti kami ingin merugikan mereka. Anggap saja gaji mereka seperti ditabung dulu, meskipun kami akui situasi ini memang tidak ideal,” pungkasnya. (Adv/diskominfokaltim/yed)

Penulis: Yasinta Erikania Daniartie
Editor: Devi Nila Sari

Share This Article
Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Menu Vertikal
Menu Sederhana
#printfriendly .related-sec { display: none !important; } .related-sec { display: none !important; } .elementor-2760 .elementor-element.elementor-element-0f8b039 { --display: none !important; } .elementor-2760 { display: none !important; }