Dispora Kaltim Gelar Program Pelatihan untuk Calon Taruna dan Taruni Sekolah Kedinasan

Devi Nila Sari
3 Views
Sub Koordinator Kepemimpinan, Kepeloporan dan Kemitraan Pemuda Dispora Kaltim, Rusmulyadi, saat diwawancarai oleh awak media. (Yasinta Erikania Daniartie/Akurasi.id)

Dispora Kaltim akan gelar pelatihan untuk calon taruna dan taruni sekolah kedinasan. Program ini akan digelar November.

Kaltim.akurasi.id, Samarinda Dinas Pemuda dan Olahraga Kalimantan Timur (Dispora Kaltim) membuat sebuah inovasi baru bagi pemudi-pemudi yang ada di Tanah Benua Etam. Tahun ini mereka merencanakan program pembinaan dan pelatihan (binlat).

Sub Koordinator Kepemimpinan, Kepeloporan dan Kemitraan Pemuda Dispora Kaltim, Rusmulyadi mengatakan, jika kegiatan ini merupakan kursus persiapan bagi calon peserta yang ingin masuk ke sekolah kedinasan, TNI, maupun Polri.

Program ini dibentuk lantaran minimnya jumlah pemuda daerah yang lolos tes seleksi tersebut. Oleh karena itu, pihaknya akan menggandeng sejumlah pihak terkait untuk bekerja sama dalam membantu generasi muda dalam mempersiapkan diri untuk menghadapi tes tersebut.

“Kami ingin mencetak calon pemimpin muda, termasuk di lingkungan militer. Makanya membentuk program ini,” terangnya saat diwawancarai awak media di Kantor Dispora Kaltim, Samarinda, pada Selasa (4/6/2025).

Program ini akan dijadwalkan pada November 2025 mendatang atau berdekatan dengan pelaksanaan tes masuk akademi tersebut.

Dengan demikian, bimbingan ini menjadikan para peserta sudah memiliki pengalaman latihan sebelumnya dan akan lebih siap menghadapi tes yang sesungguhnya.

Ia menyatakan, jika target dari program ini adalah menghasilkan pemimpin-pemimpin muda di TNI, dengan peserta yang berasal dari seluruh kabupaten dan kota. Adapun target peserta adalah pelajar, khususnya siswa kelas 3 SMA, dengan rentang usia lulusan antara 22 hingga 23 tahun.

“Kami harap program ini dapat semakin meningkat pemberdayaan pemuda di Kaltim,” tukasnya. (Adv/disporakaltim/yed)

Penulis: Yasinta Erikania Daniartie
Editor: Devi Nila Sari

Share This Article
Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *