Peningkatan fasilitas ini merupakan bagian dari strategi DPMPTSP Bontang untuk mewujudkan pelayanan publik yang terpadu, humanis, dan berstandar tinggi.
Kaltim.akurasi.id, Bontang – Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan publik, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Bontang terus berbenah, tidak hanya dari sisi pelayanan administratif, tetapi juga dari segi fasilitas pendukung.
Salah satu upaya terbaru yang dilakukan adalah penyediaan fasilitas parkir yang nyaman, luas, dan aman bagi masyarakat yang datang mengurus berbagai keperluan perizinan maupun layanan lainnya.
Fasilitas parkir yang disediakan meliputi area kendaraan roda dua maupun roda empat yang tertata rapi dan dilengkapi dengan sistem keamanan yang memadai. Hal ini menjadi bentuk komitmen DPMPTSP Bontang dalam menghadirkan lingkungan pelayanan yang ramah dan nyaman bagi seluruh lapisan masyarakat.
Kepala DPMPTSP Bontang Muhammad Aspiannur menyampaikan bahwa ketersediaan parkir merupakan bagian integral dari pelayanan publik. Menurutnya, masyarakat tidak hanya membutuhkan pelayanan yang cepat dan mudah. Namun juga sarana penunjang yang mendukung kenyamanan selama berada di lingkungan kantor pelayanan.
“Kami menyadari bahwa pengalaman pelayanan yang baik tidak hanya berasal dari proses administrasi yang efisien, tetapi juga dari kenyamanan masyarakat ketika berada di lingkungan kami. Parkir yang luas, aman, dan tertata adalah bentuk penghargaan kami kepada warga yang datang,” ujar Aspiannur.
Beliau juga menambahkan bahwa peningkatan fasilitas ini merupakan bagian dari strategi DPMPTSP Bontang untuk mewujudkan pelayanan publik yang terpadu, humanis, dan berstandar tinggi. Hal ini sesuai dengan semangat reformasi birokrasi dan digitalisasi pelayanan yang sedang digalakkan oleh Pemerintah Kota Bontang.
Ke depan, DPMPTSP Bontang berkomitmen untuk terus melakukan evaluasi dan peningkatan dalam segala aspek pelayanan, termasuk sarana dan prasarana penunjang lainnya. Aspiannur menyampaikan bahwa semua ini dilakukan demi memberikan pelayanan yang terbaik dan berdampak positif bagi masyarakat.
Baca Juga
Dengan adanya fasilitas parkir yang lebih baik, DPMPTSP Bontang membuktikan bahwa kenyamanan dan kemudahan masyarakat adalah prioritas utama dalam menghadirkan pelayanan publik yang inklusif dan berorientasi pada kepuasan warga.
“Kami ingin menunjukkan bahwa pelayanan publik bisa terus berkembang dan bersaing secara kualitas. Inilah wujud komitmen kami dalam menghadirkan pelayanan prima yang tidak hanya cepat, tetapi juga nyaman,” tutupnya. (adv/dpmptspbontang/cha/uci)
Penulis: Siti Rosidah More
Editor: Suci Surya Dewi