Disdikbud Kaltim Janji Bangun Pagar dan Lengkapi Sarpras SMA 1 Long Pahangai

Fajri
By
3 Views
Potret SMA 1 Long Pahangai. (Istimewa)

Sarana dan prasarana pendidikan adalah salah satu hal yang sangat penting demi terciptanya rasa aman dan nyaman dalam kegiatan belajar mengajar. Namun, hal itu sulit tercapai di SMA 1 Long Pahangai. Pasalnya, sudah sejak lama sekolah itu tidak memiliki pagar.

Kaltim.akurasi.id, Samarinda – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kalimantan Timur mengakui adanya kekurangan sarana dan prasarana di SMA 1 Long Pahangai, Mahakam Ulu (Mahulu). Kepala Disdikbud Kaltim, Muhammad Kurniawan, menegaskan komitmen untuk mengatasi kebutuhan tersebut, khususnya terkait tidak adanya pagar di sekolah tersebut.

Muhammad Kurniawan bilang, anggaran untuk pemasangan pagar di SMA 1 Long Pahangai sudah disiapkan dan dimasukkan dalam anggaran APBD Perubahan Kaltim tahun 2023.

“Pembangunan pagar sudah masuk dalam anggaran APBD Perubahan Kaltim 2023 ini,” kata Kurniawan.

Pemasangan pagar direncanakan akan dilaksanakan pada tahun 2024 mendatang. Kurniawan menjelaskan bahwa pekerjaan fisik memerlukan perencanaan anggaran, dan langkah ini merupakan bagian dari strategi Disdikbud Kaltim untuk memastikan kebutuhan infrastruktur pendidikan terpenuhi dengan baik.

“Insyaallah di 2024 akan kita kerjakan fisiknya. Kami tidak bisa langsung ke tahap fisik, tapi harus ada perencanaan anggaran terlebih dahulu,” tambahnya.

Meskipun fokus pada pemasangan pagar, Kurniawan menegaskan bahwa langkah ini tidak hanya berhenti di situ. Pihaknya berencana melengkapi sekolah tersebut dengan fasilitas dan sarana prasarana lainnya, termasuk meja, kursi, dan media pembelajaran pendukung.

“Saya lupa untuk detail anggarannya berapa, insyaallah itu semua sudah kami lakukan penganggaran, karena nantinya akan ada penambahan fasilitas pendukung juga,” tandasnya.(adv/disdikbudkaltim/zul)

Penulis: Muhammad Zulkifli
Editor: Redaksi Akurasi.id

 

Share This Article
Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *