Warga di Kanaan usulkan Gedung Posyandu ke Abdul Malik. Abdul Malik pun bakal usulkan Gedung Posyandu itu ke pemerintah setempat.
Akurasi.id, Bontang – Warga Kanaan, Bontang Barat menyampaikan keluhannya untuk Pemkot Bontang melalui legislator Abdul Malik yang juga Wakil Ketua Komisi III DPRD Bontang. Warga Kanaan meminta Pemkot Bontang menyediakan gedung posyandu.
Alasannya kata Abdul Malik, beberapa gedung posyandu di Kelurahan Kanaan saat ini, masih menggunakan sistem sewa pakai. Karena itu warga berharap pemerintah daerah segera memperhatikan terkait posyandu ini.
“Ini keluhannya warga Kanaan, meminta pemkot menyiapkan gedung untuk posyandu. Sebab yang sekarang itu digunakan sistemnya sewa pakai,” kata Abdul Malik, Senin (5/9/2022).
Lebih lanjut ia menjelaskan, posyandu sebagai tempat pelayanan primer dari segi kesehatan harus ditingkatkan sarana dan prasarananya.
[irp]
Ada Usulan yang Belum Bisa Diwujudkan
Merespon aspirasi warga Kanaan tersebut, Abdul Malik berjanji akan memperjuangkan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat.
“Nanti pasti saya dorong ke pemerintah kota untuk bagaimana tindak lanjut terhadap penyediaan gedung posyandu,” janjinya.
Ditambahkannya, ada juga permintaan masyarakat Kanaan yang menginginkan penyediaan gedung cukup besar, yang nantinya gedung tersebut sebagai gedung serbaguna. Namun usul ini dianggapnya belum perlu dan belum bisa dipenuhi saat ini.
“Mereka juga sebenarnya minta untuk sediakan gedung, yang bisa digunakan untuk posyandu atau untuk kegiatan lain seperti pernikahan semacam gedung serbaguna. Tapi perlu dipikirkan lagi. Kita fokus pada penyediaan gedung posyandu saja dulu,” tandasnya. (*)
Penulis: Rizky Jaya
Editor: Yusva Alam