
Dewan harap rencana pembangunan pelabuhan baru di Palaran segera dilaksanakan. Guna mendukung perekonomian masyarakat.
Kaltim.akurasi.id, Samarinda – DPRD Samarinda menyambut baik rencana pembangunan pelabuhan baru di Kecamatan Palaran, Samarinda. Pasalnya, pelabuhan yang rencananya akan dibangun dengan representatif tersebut diharapkan tidak hanya meningkatkan perekonomian Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda. Namun, juga memberikan dampak positif penduduk disekitarnya.
Hal tersebut disampaikan oleh Anggota Komisi III DPRD Samarinda, Jasno. Ia mengatakan, Dinas Perhubungan (Dishub) Samarinda sudah melakukan koordinasi terkait adanya pembangunan pelabuhan di kawasan tersebut.
“Ya, tentunya harapannya nanti pelabuhan penumpang yang dibangun akan meningkatkan sektor perekonomian di Palaran. Karena penumpang yang mau ke Samarinda tentunya akan lewat Palaran. Nanti kalau lewat Palaran paling enggak beli makan dan minum,” tuturnya, Selasa (7/5/2024).
Pembangunan pelabuhan di kawasan Samarinda Seberang itu juga diyakini akan mempersingkat waktu perjalanan dan biaya transportasi. Mengingat, rencananya akan dibangun dengan baik untuk menyambut Ibu Kota Nusantara (IKN). Sehingga, kapal yang representatif juga diyakini akan mampu menjadi salah satu pilihan akomodasi yang lebih ramah di kantong.
Oleh karena itu, pihaknya berharap pembangunan pelabuhan tersebut segera terlaksana. Karena, rencana pembangunannya sudah ada dari pemerintahan wali kota Samarinda sebelumnya.
“Jangan sampai ini menjadi wacana. Kami berharap segera dibangun. Karena rencananya sudah ada sejak zaman wali kota sebelumnya, namun belum terealisasikan,” ucapnya.
Politisi Partai Nasdem itu mengungkapkan, pelabuhan sudah seharusnya pindah ke Palaran. Karena, ketersediaan lahan yang masih memadai. Disinggung persoalan anggaran, dikatakannya, belum ada pembahasan lebih lanjut.
“Terkait anggarannya belum. Entah skema anggarannya pakai tahun jamak atau bagaimana. Karena, pemerintah wali kota saat ini segera berakhir. Mungkin ini akan diselesaikan ketika pak wali terpilih lagi,” ujarnya. (Adv/Dprdsamarinda)
Penulis: Dhion
Editor: Devi Nila Sari