Kamis , Februari 13 2025
Asik Minum Miras di Semak-Semak, Lima Pelajar Bontang Diamankan Polisi
Polisi amankan lima remaja di pinggir Jalan Cipto Mangunkusumo, Selasa 28 Januari 2025. (Dok Polsek Bontang Utara)

Asik Minum Miras di Semak-Semak, Lima Pelajar Bontang Diamankan Polisi

Loading

Polisi amankan lima pelajar yang ketahuan minum miras di semak-semak. Usai diamankan, mereka dibawa ke polsek untuk pembinaan.

Kaltim.akurasi.id, Bontang – Lima remaja di bawah umur kedapatan menenggak minuman keras (miras) di pinggir Jalan Cipto Mangunkusumo, Bontang. Atas aksinya tersebut, mereka diamankan polisi saat patroli gabungan, Selasa (28/1/2025) malam.

Kapolsek Bontang Utara, Iptu Lukito, melalui Kapolsubsektor Loktuan, Iptu Suryadi, mengatakan bahwa tim patroli saat itu sedang berkeliling di sekitar wilayah tersebut pada pukul 02.00 Wita. Mereka menemukan lima remaja yang berkumpul di tempat tidak semestinya.

Petugas semakin curiga setelah melihat salah satu remaja mencoba melarikan diri ke semak-semak. Saat dilakukan pemeriksaan, ditemukan bahwa mereka sedang mengonsumsi minuman keras.

Jasa SMK3 dan ISO

“Mereka sedang minum miras sambil nongkrong. Satu botol yang diminum sudah habis dan sempat dipecahkan. Satu botol lainnya belum sempat diminum dan dibuang ke semak-semak, namun berhasil kami temukan,” ujar Suryadi saat dikonfirmasi, Rabu (29/1/2025).

Diketahui, para remaja tersebut masih berstatus pelajar SMP dan SMA. Selain mengamankan kelima remaja, petugas juga menyita tiga unit sepeda motor yang tidak dilengkapi surat kendaraan.

Bhabinkamtibmas Loktuan, Aiptu Bambang, menambahkan bahwa kelima remaja tersebut dibawa ke Polsubsektor Loktuan untuk diberikan pembinaan. Pihak kepolisian juga memanggil orang tua mereka agar lebih mengawasi anak-anak mereka agar tidak mengulangi perbuatan serupa.

“Orang tua mereka sudah kami panggil untuk diberikan pengarahan. Mereka juga berterima kasih atas imbauan yang kami sampaikan,” kata Bambang.

Patroli malam itu dilakukan di tiga titik, yakni Jalan Cipto Mangunkusumo, Jalan Baru NPK Pelangi, serta kawasan Pelabuhan dan Selambai. Patroli ini bertujuan untuk mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

Baca Juga  Hari Pertama, 1.882 Kendaraan Terjaring Operasi Keselamatan Mahakam 2025 Bontang

“Sesuai arahan kapolres, kami akan meningkatkan patroli di seluruh wilayah dengan bekerja sama dengan FKPM, terutama di titik-titik rawan. Tadi malam kami fokus di tiga lokasi,” pungkasnya. (*)

Penulis: Dwi Kurniawan Nugroho
Editor: Devi Nila Sari

cek juga!

Pemprov Kaltim Lanjutkan Pembangunan Turap Kampung Masdarling

Pemprov Kaltim Lanjutkan Pembangunan Turap Kampung Masdarling

Pemprov Kaltim bakal melanjutkan pembangunan turap Kampung Masdarling. Sebagai upaya pengenddalian banjir. Kaltim.akurasi.id, Bontang – …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

.pvc-stats-icon { display: none !important; } .single-post-thumb { display: inline !important; } .advads-edit-appear { display: none !important; } .advads-edit-bar { display: none !important; } #sidebar { display: none !important; } .widget { display: none !important; } .widget-container { display: none !important; } .widget { clear: both; margin-bottom: 25px; display: none !important; } #sidebar .widget-container { display: none !important; } .iklan_dalamteks { display: none !important; }