Minggu , April 28 2024
Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bontang. (Akurasi.id)
Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bontang. (Akurasi.id)

Partai Bulan Bintang Absen Pada Pileg 2024 di Bontang

Loading

Partai Bulan Bintang sama sekali tidak melakukan pengajuan dokumen persyaratan bacalegnya sebagai anggota DPRD Kota Bontang untuk Pemilu Tahun 2024.

Kaltim.Akurasi.id, Bontang – Proses penyetoran berkas bakal calon legislatif (bacaleg) di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bontang resmi ditutup, Minggu (14/05/2023) malam.

Pendaftaran bacaleg sebelumnya telah dibuka sejak tanggal 1 hingga 14 Mei. Kendati demikian, hingga batas waktu akhir, pukul 23.59 wita Minggu (14/05) malam tadi, diketahui 1 partai politik (parpol) tidak mendaftarkan bacaleg nya sebagai peserta Pileg 2024 mendatang. Partai tersebut yakni Partai Bulan Bintang (PBB).

“Masih ada 1 partai yang tidak mendaftarkan bacalegnya yaitu PBB. PBB sama sekali tidak melakukan pengajuan dokumen persyaratan bacalegnya sebagai anggota DPRD Kota Bontang untuk Pemilu Tahun 2024, baik melalui Silon ataupun datang langsung ke KPU,” kata Komisioner KPU Kota Bontang, Divisi Teknis Penyelenggara, Musdalifah, Senin (15/05/2023).

Jasa SMK3 dan ISO

Alhasil, partai tersebut dinyatakan absen dalam Pemilihan Legislatif di 2024 mendatang. Sebelumnya pun KPU Bontang sudah melakukan upaya konfirmasi dan memberikan informasi soal jadwal terakhir.  “Kami sudah konfirmasi dan bahkan ketua PBB Bontang juga tidak lagi menjabat saat ini. Jadi keikutsertaan PBB tidak ada di 2024,” sambungnya.

Musdalifah bilang, berdasarkan informasi terakhir yang diterima pihaknya, per tanggal 14 Mei 2023 kemarin, ketua PBB telah mengundurkan diri sebagai bagian dari PBB tingkat Kota Bontang. “Informasi terakhir dari ketua PBB, ia menyampaikan bahwa per tanggal 14 kemarin sudah mengundurkan diri,” ujarnya.

17 Parpol Mendaftar

Berdasarkan catatan KPU, ada 17 Partai Politik yang mendaftar. Sebanyak 16 partai dinyatakan lengkap dan sinkron antara bukti berkas fisik dan terdaftar di Sisitem Informasi Pencalonan (Silon). Sementara satu partai lainnya yaitu Gelora tetap diterima dengan catatan. Karena diketahui bakal caleg mereka masih ada yang belum terdaftar di Silon.

Baca Juga  DPC Golkar-Demokrat Komitmen Berkoalisi di Pilwali Samarinda

“Pengurus Partai Gelora diberikan waktu sampai Rabu (17/5/2023) mendatang untuk melengkapi data. Sedangkan untuk 16 partai lainnya bisa masuk ke tahap lanjutan,” sambungnya.

Proses selanjutnya ialah pemeriksaan berkas secara keseluruhan yang berlangsung hingga (23/7/2023) mendatang. Sebagai informasi, untuk partai yang sudah mendaftar antara lain, PKB, Golkar, PDI Perjuangan, Demokrat, Gerindra, PKS, PAN, PSI, Gelora, Buruh, Perindo, Garuda, Partai Ummat, Hanura, Nasdem, PKN, serta PPP. (*)

Penulis: Fajri Sunaryo

cek juga!

ilustrasi amplop serangan fajar

Jelang Pemilu Amplop di Bontang Ludes, Pengamat: Indikasi Serangan Fajar

Amplop di Bontang mendadak laris dibeli konsumen. Di dua minggu terakhir jelang Pemilu, di beberapa …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page