RSUD Taman Husada Miliki Dokter Spesialis Hematoonkologi, Pasien Anak Masih Harus Dirujuk

Suci Surya
2 Views
Kepala Bidang Pelayanan Medik dan Pengendalian Mutu RSUD Taman Husada Bontang, dr. Tri Ratna Paramita. (Rae/Akurasi.id)

Adanya dokter spesialis Hematoonkologi, pasien dengan penyakit leukemia, talasemia, atau kelainan darah lainnya bisa langsung ditangani di RSUD Taman Husada Bontang.

Kaltim.akurasi.id, Bontang – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Taman Husada Bontang kembali memperluas layanannya pada 2025 ini dengan menambah dokter spesialis hematoonkologi konsultan dalam tim kemoterapi. Namun, layanan ini masih terbatas untuk pasien dewasa saja. Sementara anak-anak dengan kelainan hematologi masih harus dirujuk ke rumah sakit lain.

Kepala Bidang Pelayanan Medik dan Pengendalian Mutu RSUD Taman Husada Bontang, dr. Tri Ratna Paramita menjelaskan bahwa rumah sakit tipe B tersebut sedang dalam tahap perizinan untuk layanan baru ini.

“Saat ini kami sudah memiliki dokter spesialis hematoonkologi konsultan. Sehingga pasien dengan leukemia, talasemia, atau kelainan darah lainnya bisa langsung ditangani di sini,” ujarnya, Rabu (19/2/2025) lalu.

Meski demikian, dr. Mitha mengakui jika rumah sakit belum bisa menangani pasien anak dengan penyakit serupa.

“Untuk anak-anak, masih harus dirujuk. Fokus kami saat ini lebih pada layanan kegawatdaruratan anak dan perawatan intensif neonatal (NICU), yang menjadi prioritas Kementerian Kesehatan,” jelasnya.

Keputusan ini didasarkan pada prioritas nasional dalam pelayanan kesehatan yang ditetapkan oleh pemerintah. RSUD Taman Husada memilih untuk memperkuat layanan anak di bidang yang lebih mendesak, seperti kegawatdaruratan, sebelum memperluas cakupan layanan hematoonkologi ke kelompok usia yang lebih muda.

Pihak rumah sakit menyadari kebutuhan ini dan tidak menutup kemungkinan akan mengembangkan layanan hemato-onkologi untuk anak-anak di masa mendatang.

“Kami tentu ingin terus berkembang dan memberikan layanan terbaik bagi masyarakat,” sebutnya.

Ia berharap dengan bertambahnya layanan di RSUD Taman Husada, pasien dewasa dengan penyakit hematologi mendapatkan akses yang lebih mudah. “Sehingga masyarakat yang ingin mendapatkan pelayanan kesehatan tidak perlu keluar daerah lagi,” tutupnya. (adv/rsudtamanhusadabontang)

Penulis: Rae
Editor: Suci Surya Dewi

Share This Article
Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *